Sunday, March 15, 2015

Pentingnya Konsentrat Untuk Ternak

Pentingnya konsentrat untuk ternak - Konsentrat merupakan bahan makanan yang mempunyai gizi tinggi dengan kandungan serat kasar rendah serta mudah dicerna,konsentrat merupakan ramuan dari berbagai bahan pakan sumber energi (biji-bijian, sumber protein jenis bungkil, kacang-kacangan, vitamin dan mineral). melalaui artikel ini kami akan membahas mengenai pentingnya konsentrat untuk ternak dengan tujuan agar pertumbuhan hewan lebih cepat dan unggul dengan biaya pakan lebih  murah.

Pentingnya pakan konsentrat untuk ternak

Musim kemarau merupakan masa dimana para peternak akan kesulitan dalam mencari pakan ,tanah yang kering menjadikan tanaman rumput yang selama ini diandalkan sangat sulit didapat,dan satu-satunya solusi untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan pemberian pakan konsentrat untuk semua jenis ternak,Selain kandungan gizinya sudah terpenuhi, pemberian konsentrat juga berfungsi untuk menggemukkan ternak (seperti,sapi ,kambing ,domba ,ayam,itik ,dll),pemberian pakan konsentrat yang baik akan meningkatkan pertumbuhan berat badan juga dapat meningkatkan kualitas ternak.

Pembuatan konsentrat sendiri dapat secara langsung mengurangi biaya dalam memenuhi kebutuhan pakan,dan untuk membuat konsentrat yang baik sangatlah mudah dan bisa kita lakukan sendiri dengan bahan serta peralatan yang yang banyak di sekitar kita ,silahkan baca cara membuat konsentrat  yaitu tinggal memilih bahan pakan yang banyak tersedia di lingkungan sekitar (selain harganya murah juga persediaan bahan akan tetap terjaga),lalu dicampur atau ditambahkan suplemen organi cair ( SOC),silahkan KLIK DISNI untuk mengetahui manfaat suplemen organik cair untuk ternak

No comments:

Post a Comment